Mendadak Rasakan Sensasi Mata Terbakar hingga Serangan Jantung, Ratusan Warga India Terpaksa Dilarikan ke Rumah Sakit Akibat Penyakit Misterius, Padahal Negeri Bollywood Masih Kelimpungan Urusi Virus Corona

Selasa, 08 Desember 2020 | 10:42
Gambar ilustrasi/Pixabay

Di tengah kasus virus corona (Covid-19) yang masih merajalela, sebuah penyakit misterius mendadak buat ratusan orang di India tumbang.

Sosok.ID - Hingga kini pandemi virus corona atau Covid-19 masih belum teratasi juga.

Bukan hanya di Indonesia yang mengalami peningkatan jumlah kasus virus corona.

Negara-negara lain juga mengalami hal serupa.

Salah satu negara yang mengalami peningkatan jumlah kasus Covid-19 yang cukup tinggi adalah India.

Baca Juga: Takut-takuti Warganya, Kim Jong Un Tembak Mati Seorang Penduduk yang Nekat Berkeliaran di Perbatasan Korea Utara-China, Publik Dibuat Merinding Ngeri Saat Dipaksa Saksikan Detik-detik Eksekusinya

Ya, negeri dengan jumlah penduduk lebih dari 1,3 miliar jiwa ini menempati posisi kedua dengan jumlah kasus Covid-19 tertinggi di dunia.

Dilansir Sosok.ID dari Worldometers.info, jumlah kasus Covid-19 di India pada Selasa (8/12/2020) tercatat sebanyak 9.703.908.

Penambahan jumlah kasus per harinya juga tergolong tinggi, yakni berkisar di angka 20 ribuan.

Kendati masalah virus corona belum usai, Negeri Bollywood lagi-lagi direpotkan dengan kemunculan sebuah penyakit misterius.

Baca Juga: Setahun Lebih Menjadi Momok Warga Dunia, Kabar Baik Soal Virus Corona Diungkap Ahli, Sebut Covid-19 Bisa Mati karena Hal Ini

Dilansir Sosok.ID dari Daily Mail, penyakit misterius itu bahkan membuat 227 orang dilarikan ke rumah sakit.

Ratusan orang itu semuanya berasal dari Eluru, sebuah kota di negara bagian Andhra Pradesh, India.

Semuanya yang dilarikan ke rumah sakit memiliki gejala yang sama.

Yakni, mengalami sakit kepala, sensasi mata terbakar, muntah dan bahkan beberapa di antaranya jatuh pingsan.

Baca Juga: Alami Sendiri Sakitnya Terinfeksi Virus Corona, Melaney Richardo Ungkap Banyak Uang yang Harus Keluar Gegara Ingin Sembuh dari Covid-19: Jangan Percaya Rapid Test!

Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, penyakit misterius ini muncul di tengah membludaknya kasus virus corona di India.

Wilayah Andhra Pradesh sendiri merupakan salah satu kawasan yang terdampak paling parah di India dengan jumlah kasus lebih dari 800.000.

Kendati demikian, Menteri Kesehatan negara bagian, Alla Kali Krishna Srivinas, mengatakan bahwa pasien yang mengalami gejala misterius itu semuanya dinyatakan negatif Covid-19.

Sebanyak 70 orang yang mengalami gejala misterius itu saat ini telah dipulangkan.

Baca Juga: Ogah Tuai Apa yang Ditabur, Saat Dituntut 3 Tahun Bui Jerinx SID Tak Terima: IDI Tidak Ingin Penjarakan Saya, Siapa Dalangnya?!

Sementara 157 orang lainnya masih menjalani perawatan di rumah sakit.

Seorang dokter di Eluru mengatakan kepada The Indian Express: "Mereka yang sakit, terutama anak-anak, tiba-tiba muntah setelah mengeluhkan sensasi terbakar di mata.

"Beberapa dari mereka pingsan atau mengalami serangan jantung."

Menteri Utama negara bagian, Jaganmohan Reddy, mengatakan bahwa tim medis khusus sedang dikirim ke Eluru untuk menyelidiki penyebab dari kemunculan penyakit misterius tersebut.

Baca Juga: Bersikukuh Klaim Virus Corona Belum Masuk Korea Utara, Kim Jong Un Diduga Sembunyikan Pasien Covid-19 di Kamp Rahasia, Sosok Ini Sebut Korban Sengaja Dibiarkan Mati Kelaparan

Dia juga telah mengunjungi rumah sakit di Kota Eluru serta menemui para pasien dan keluarganya.

Sampel darah diambil dari pasien dan tidak ditemukan bukti infkesi virus, menurut Srivinas.

"Kami mengesampingkan kontaminasi air atau polusi udara sebagai penyebabnya setelah pejabat mengunjungi daerah tersebut.

"Ini adalah penyakit misterius dan hanya analisis laboratorium yang bisa mengungkapkan apa penyebabnya," katanya.

Baca Juga: Ingin Buktikan Sendiri Imunnya Sudah Kebal Virus Corona Setelah Sembuh 6 Bulan, Peneliti Ini Infeksikan Diri Lagi dengan Covid-19, Hasilnya Justru Alami Gejala yang Lebih Parah

Namun, oposisi Parta Telugu Desam telah menyerukan penyelidikan atas penyakit tersebut.

Mereka bersikeras bahwa kontaminasi air adalah penyebab munculnya penyakit misterius itu.

(*)

Editor : Dwi Nur Mashitoh

Sumber : Daily Mail, Worldometers.info

Baca Lainnya