Sosok.ID - Mulutmu harimaumu, mungkin itulah peribahasa yang tepat untuk menggambarkan nasib nahas yang dialami oleh seorang pria di Tasikmalaya.
Lantaran tingkah usilnya memotret dan posting foto seorang lansia wanita hingga viral di media sosial Facebook, pria di Tasikmalaya ini akhirnya diciduk pihak kepolisian.
Usut punya usut, pria asal Tasikmalaya ini dicokok pihak kepolisian lantaran postingannya terkait foto lansia wanita tersebut dianggap tidak sopan dan merendahkan.
Ya, dilansir Sosok.ID dari Tribun Jabar, sebuah akun Facebook dengan username Yosef Jumex menyebar foto viral seorang lansia wanita yang tengah tertidur di depan emperan toko.
Postingan yang diunggah pada Selasa (14/4/2020) itu menampakkan seorang nenek menggunakan atasan berwarna kuning dan kerudung merah jambu.
Nenek tersebut terlihat tengah tidur pulas beralaskan kardus bekas di depan sebuah minimarket.
Tidak diketahui dengan jelas identitas nenek tersebut.
Namun foto tersebut viral di Facebook hingga ditanggapi ratusan lebih netizen Tanah Air.
Bukan soal fotonya yang manerik simpati, namun keterangan status yang ditulis oleh pemilik akun yang sukses menyita perhatian ratusan netizen.
Bagaimana tidak, pemilik akun Yosef Jumex menuliskan dalam postingan foto tersebut bahwa ia bersedia menukar tambah nenek yang berada dalam foto dengan sebuah motor.
Padahal diketahui, ia sama sekali tidak mengenal lansia yang wajahnya ia posting ke media sosial hingga viral.
"Bilih anu peryogi tuker tambah sareng motor.
(Siapa tahu ada yang butuh, tuker tambah dengan motor)," tulis akun Facebook Yosef Jumex seperti yang dikutip Sosok.ID, Rabu (15/4/2020).
Sontak saja, postingan akun Facebook Yosef Jumex yang menyamakan sang lansia dengan sebuah barang langsung mengundang emosi ratusan netizen.
Tidak sedikit dari mereka yang mengecam keras dan menyayangkan postingan Yosef Jumex yang dianggap tidak sopan ini.
Melansir Tribun Jabar, imbas postingan tersebut, pemilik akun Facebook Yosef Jumex rupanya langsung diamankan pihak kepolisian Tasikmalaya.
Tidak hanya diamankan, pemilik akun Facebook Yosef Jumex pun diminta menghapus postingan tersebut dan membuat video permintaan maaf oleh pihak kepolisian.
Dalam video permintaan maaf yang diposting akun Facebook Yosef Jumex pada hari Selasa (14/4/2020) pemilik akun terlihat berdiri di antara petugas kepolisian.
Wajahnya yang terus menunduk ditutup dengan menggunakan masker berwarna hitam.
Dalam video berdurasi 1 menit lebih ini, pemilik akun Facebook Yosef Jumex meminta maaf atas postingan yang telah ia buat.
Ia meminta maaf kepada seluruh warga Indonesia termasuk kepada lansia yang ia posting wajahnya di media sosial sebagai lelucon.
Pemilik akun mengatakan bahwa ia sama sekali tidak bermaksud untuk merendahkan siapapun dan sangata menyesali perbuatannya.
Sebagai penutup ia pun berjanji tidak akan mengulangi kesalahan yang sama dan akan menaati proses hukum yang berlaku.
"Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.
Saya minta maaf yang sebesar-besarnya
kepada seluruh warga Indonesia.
Terutama kepada ibu yang saya upload fotonya di akun Facebook milik saya pribadi.
Sehingga membuat resah seluruh masyarakat Indonesia.
Saya tidak bermaksud dan bertujuan merendahkan ibu tersebut.
Hanya saya cuma bercanda tetapi keterlaluan.
Saya menyesal atas perbuatan yang saya lakukan.
Dan berjanji tidak akan mengulangi lagi perbuatan yang tercela atau yang melanggar hukum lainnya.
Sekali lagi saya minta maaf atas kekhilafan saya yang saya lakukan.
Wassalam."ucap pemilik akun seperti yang dikutip Sosok.ID dari akun Facebook Yosef Jumex pada Rabu (15/4/2020).
Hingga detik ini, tim Sosok.ID masih mencari kebenaran dan konfirmasi valid kepada pihak-pihak terkait video viral tersebut.
Hal-hal yang tersajikan dalam artikel masih berupa kabar viral yang belum bisa dipastikan kebenaran datanya.
(*)