Tubuh dan Wajahnya Cokelat Legam Tertutup Lumpur, Seorang Lansia Tertatih-tatih Sodorkan Tangan Minta Pertolongan, Berusaha Selamat dari Banjir Bandang di Bondowoso

Kamis, 30 Januari 2020 | 11:00
Tangkap Layar twitter @aw3126

Seorang lansia dengan tubuh tertutup lumpur nampak tertatih-tatih, dibantu warga, ia berusaha lolos dari banjir.

Sosok.ID - Banjir bandang melanda Desa Sempol, Kecamatan Ijen, Kabupaten Bondowoso, Jawa Timur, Rabu (29/1/2020) siang.

Sebuah unggahan video instagram @sedo_lepen_adventure, memperlihatkan banjir lumpur berwarna hitam pekat yang membawa material kayu tersebut datang tiba-tiba dengan arus deras.

"Banjir gaes, banjir banjir banjir, banjir gaes, banjir meluap."sebut pria yang merekam video tersebut.

Pria tersebut juga terdengar beristighfar berkali-kali tatkala menyaksikan aliran banjir mulai mendekatinya.

Baca Juga: Ibu Ini Mengamuk Usai Temukan Perut Bayinya Dicorat-coret oleh Perawat dengan Spidol Tebal Hanya Karena Kehabisan Popok, Si Ibu: Aku Akan Melabraknya!

"Astagfirullohaladzim...Astagfirullohaladzim...Astagfirullohaladzim... Ya Allah, semoga dirahmati Allah, ya Allah, kembali lagi terulang.." ucapnya sembari berdoa.

Dalam seketika, sebagian jalanan yang sebelumnya masih terlihat bersih, lantas rata dengan keruh lumpur dan air yang menyapu Desa Sempol.

Keterangan dalam unggahan itu menyebutkan bahwa ketinggian banjir mencapai kurang lebih 60 cm, disebabkan akibat hujan yang terjadi di wilayah hulu.

Sementara akun tersebut menyebutkan bahwa faktor penyebab banjir adalah akibat kebakaran hutan pada tahun 2019, yang membuat hutan di kawasan pegunungan Ijen menjadi pegunungan Ijen.

Baca Juga: Berkat Ulah Nakal Anjing Peliharaannya, Wanita Ini Bisa Lolos dari Wabah Virus Corona, Kisah Keberuntungannya Jadi Viral

Keterangan tersebut senada dengan apa yang disampaikan Agus Wibowo, Kepala Pusat Data Informasi dan Komunikasi Kebencanaan, dalam twitternya.

Instagram sedo_lepen_adventure
Instagram sedo_lepen_adventure

Banjir bandang melanda Desa Sempol, Kecamatan Ijen, Kabupaten Bondowoso, Jawa Timur, Rabu (29/1/2020) siang.

Agus Wibowo menyebutkan bahwa banjir ini membawa lumpur pekat dan sisa-sisa kayu bekas Kebakaran Hutan dan Lahan (Karthula) pegunungan Ijen.

Video lain yang diunggah Agus Wibowo di twitter @aw3126, memperlihakan adanya seorang lansia dengan tubuh dan wajah yang tertutup lumpur, terlihat berusaha selamat dari banjir.

Dengan tertatih-tatih, tangan wanita tua tersebut berusaha meraih pertolongan, sementara seorang warga terlihat menggondongnya, dibantu dua warga lain yang saling bergandengan tangan memperkuat pijakan agar tak terseret arus, lansia tersebut dibawa ke tepian.

Baca Juga: Padahal Sudah Ditinggalkan Demi Pelakor, Wanita Ini Malah Rela Jual Rumah Demi Lunasi Utang Mantan Suami Sebesar Rp 30 Miliar : Aku Kasian Sama Dia

"Dampak banjir Bondowoso 2 orang luka ringan, 1 lansia dirawat di Puskesmas, dan 200 KK terdampak."tulis Agus Wibowo, dalam unggahannya pada Rabu (29/1/2020).

Sementara melansir dari Kompas.com, Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Bondowoso Kukuh Triyatmoko, membenarkan informasi mengenai peristiwa banjir lumpur tersebut.

“Di daerah hulu kemarin kan kebakaran, lalu hujan deras. Saya tidak tahu sampai berapa intensitasnya,” kata Kukuh.

Menurut Kukuh, pada Desember 2019 lalu juga terjadi banjir di wilayah tersebut.

Baca Juga: Bukan KRI Alugoro atau Scorpene, Ini Dia Kapal Selam Incaran Indonesia Karena Bisa Tembakkan Rudal Jarak Jauh, Rencana Dibeli untuk Hadapi Australia

Kukuh juga menyebutkan bahwa disana telah dibangun saluran air guna menanggulangi banjir.

“Untuk banjir Desember lalu, sudah tertampung, masuk di saluran itu,” tutur Kukuh.

Namun, banjir yang terjadi hari ini diduga berasal dari arah lain, yakni di sebelah barat saluran yang melewati bagian barat Kecamatan Ijen.

Kukuh juga menyebutkan bahwa banjir itu adalah kedua kalinya sejak 2015.

“Ini yang kedua kalinya banjir. Tahun 2015 lalu juga terjadi bencana,” kata Kukuh.

Baca Juga: Baru Kenal 20 Hari Sudah Dikatai Gendut Hingga Disebut Mirip 'Boboho', Pria yang Diduga Sakit Hati Ini Nekat Habisi Nyawa Gadis 18 Tahun dan Bakar Jasadnya

Sementara dalam keterangan instagram @sedo_lepen_adventure, disebutkan bahwa pemerintah telah melakukan upaya, dimana TRC BPBD Kab. Bondowoso melakukan kaji cepat, mengevakuasi korban dan berkoordinasi dengan instanasi terkait.

(*)

Editor : Seto Ajinugroho

Sumber : Kompas.com, sosial media

Baca Lainnya