Sosok.ID - Persija nampaknya juga segera ingin melawan Persib.
Persib pun demikian, mereka juga tak sabar melawan Macan Kemayoran.
Rivalitas Persija dan Persib memang panas.
Kedua tim adu gengsi, tak juara Liga 1 tak masalah asal jangan sampai kalah dalam rivalitas ini.
Usai laga ditunda, Panpel Persija berusaha menggelar pertandingan akbar ini di SUGBK.
Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB), Ferry Paulus menjelaskan jika pertandingan ini akan digelar di SUGBK.
" Persija Jakarta mengajukan ke kami ingin bermain di SUGBK," ucap Ferry dikutip dari bolasport.com, Rabu (8/3/2023).
Meski demikian belum diketahui apakah Persija akan mendapatkan izin di sini.
Apalagi duel digelar malam hari dan ada pengajuan dihadiri penonton.
"Persija Jakarta ajuinnya pakai penonton." jelas Ferry.
Meski demikian Ferry optimis izin dari kepolisian akan turun.
"Kami optimis ya diberikan izin."
"Kalau gak optimis nanti gak berakhir dong kompetisinya." katanya.(*)
Baca Juga: 15 Tahun Bercerai, Ahmad Dhani Terpaksa Makan Masakan Maia Estianty