Follow Us

Anies Baswedan, Sosok Orang Indonesia Pertama yang Ditunjuk sebagai Anggota Dewan Univ Oxford

Rifka Amalia - Sabtu, 14 Januari 2023 | 16:51
Eks Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, ditunjuk sebagai orang Indonesia pertama yang menjadi Anggota Dewan Universitas Oxford, Inggris.  Kabar itu dibagikan oleh Anies Baswedan sendiri melalui postingan di Instagram
Instagram @aniesbaswedan

Eks Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, ditunjuk sebagai orang Indonesia pertama yang menjadi Anggota Dewan Universitas Oxford, Inggris. Kabar itu dibagikan oleh Anies Baswedan sendiri melalui postingan di Instagram

Sosok.ID - Eks Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, ditunjuk sebagai orang Indonesia pertama yang menjadi Anggota Dewan Universitas Oxford, Inggris.

Kabar itu dibagikan oleh Anies Baswedan sendiri melalui postingan di Instagram pribadinya @aniesbaswedan pada Jumat (13/1/2023).

"Pengangkatan menjadi anggota board, itulah kegiatan sore tadi di Universitas Oxford," begitu keterangan Anies Baswedan dalam unggahannya, dikutip oleh Sosok.ID.

Sosok yang dideklarasikan sebagai calon presiden dari Partai Nasdem ini pun memaparkan secara singkat profil Universitas Oxford yang sudah berdiri sejak tahun 1906.

Universitas Oxford juga merupakan salah satu universitas tertua di dunia.

"Selama 927 tahun perjalanannya, Universitas Oxford tercatat dalam sejarah atas berkontribusi yang amat besar dalam membentuk konsep tentang kampus, pendidikan tinggi, riset dan pengembangan ilmu pengetahuan di dunia perguruan tinggi. Universitas ini memiliki sejarah yang amat panjang dan pengaruhnya global," terang Anies Baswedan.

Di tahun 2023 ini, Anies Baswedan ditunjuk sebagai anggota Dewan Pendiri, menyusul beberapa perwakilan dari negara ASEAN lainnya.

"Pada tahun 2023 ini, Universitas Oxford kembali membuat sejarah baru yaitu mendirikan Institute for ASEAN Studies sebagai bagian dari Oxford School of Global and Area Studies."

Dengan ditunjuk sebagai anggota Dewan Pendiri, Anies Baswedan berharap dapat membawa pengalaman Indonesia ke gelanggang dunia.

"Beberapa waktu yang lalu mereka mengundang untuk menjadi anggota Dewan Pendiri pada institusi baru ini (Founding member of international advisory board at the Institute of ASEAN Studies at the University of Oxford)."

"Kami sampaikan bersedia dengan harapan bisa membawa pengalaman Indonesia dan ASEAN ke gelanggang dunia."

Bukan itu saja, Anies menuliskan bahwa ini adalah kali pertama orang Indonesia dipilih menjadi anggota dewan Universitas Oxford.

Editor : Rifka Amalia

Baca Lainnya

Latest