Sosok.ID - Sosok Indy Barends, diketahui merupakan sahabat yang hampir 20 tahun selalu berada di samping Indra Bekti.
Saat kejadian Indra Bekti mengalami pecah pembuluh darah pada 28 Desember 2022 lalu, Indy Barends tak kuasa membendung air matanya.
Namun kini, menurut Indy Barends, kondisi suami Aldila Jelita sudah semakin membaik.
Alat bantu medis yang sebelumnya terpasang di tubuh Indra Bekti pun sudah dilepaskan.
"Udah nggak ada selang-selang, ventilator udah dicopot. Udah nggak ada hiasan-hiasan itu," terang Indy Barends, dikutip Sosok.ID dari YouTube MAIA ALELDUL TV, Jumat, (13/1/2023).
Namun, tidak seluruh alat dicopot dari tubuh Indra Bekti.
Selang drainase yang digunakan untuk menyedot cairan di kepala Indra Bekti pun masih ada. Begittu pula plaster di kepala suami Aldila Jelita.
"Cuma masih ada plaster yang buat nempel ininya yang bekas operasi."
"Sama selang drainase jadi yang buat nyedot cairan yang tersisa di kepala," imbuh Indy Barends.
Ia lantas mendeskripsikan kondisi terbaru Indra Bekti yang menurutnya lebih segar.
"Warna kulit tubuhnya udah kembali biasa, dia udah lebih fresh udah blushy pipinya," terang Indy Barends.
Selain itu, perkembangan Indra Bekti dalam merespon juga semakin membaik.