Sosok.ID - Sudah dua kali rumah tangga pemain sinetron Celine Evangelistaalami kegagalan.
Terakhir, rumah tangga Celine Evangelistadengan Stefan William berakhir dengan perceraian.
Alami 2 kali kegagalan rumah tangga, Celine Evangelistamengaku tak ada penyesalan.
Melansir Tribun Style, Jumat (6/1/2023) Celine Evangelista pernah menikah dengan penyanyi Dirly Idol di tahun 2011 lalu.
Namun pernikahan Celine Evangelista dengan Dirly Idol tak langgeng.
Di tahun 2013, Celine Evangelista dan Dirly Idol sepakat menyudahi rumah tangga mereka.
Kemudian di tahun 2016, Celine Evangelista menambatkan hati pada aktor tampan, Stefan William.
Sayang di tahun 2021, pernikahan Celine Evangelista dengan Stefan William berakhir perceraian.
Dua kali alami kegagalan rumah tangga, Celine Evangelista mengaku tak ada penyesalan.
"Aku tidak pernah menyesali apa pun yang telah terjadi di dalam hidup aku ya," kata Celine Evangelista dikutip dari YouTube TRANS TV Official, Kamis (5/1/2023).
Artis berusia 30 tahun itu ungkap apapun yang terjadi dalam hidupnya bakal ia jadikan pembelajaran.