Sosok.ID -Santer dikabarkan akan menyusul sang kakak, kabar Azriel Hermansyah nikah muda dibantah Krisdayanti.
Bahkan Krisdayanti menyebut putra dari pernikahan dengan Anang Hermansyah itu ingin terjun ke dunia politik.
Sebelumnya, beredar kabar jika Azriel akan menikahi sang kekasih Sarah Menzel.
Isu ini berhembus karena ibunda Sarah Menzel sudah menyinggung soal acara pernikahan.
Hal tersebut diucapkan ibunda Sarah Menzel saat bertemu dengan keluarga Anang Hermansyah dan Ashanty.
Kala itu, pasangan musisi tersebut sengaja berkunjung ke kediaman orangtua Sarah Menzel di Swiss.
"Kalau ini dua kawin, pestanya besar banget," ucap ibu Sarah Menzel dalam Youtube The Hermansyah A6, (26/12/2022).
Kedua keluarga nampaknya sudah begitu siap untuk segera menjadi besan.
Namun di sisi lain, ibu kandung Azriel, Krisdayanti justru menyebut jika putranya belum akan menikah dalam waktu dekat.
Krisdayanti mengungkap sudah pernah membicarakan soal rencana pernikahan dengan sang putra.
Menurut Krisdayanti, Azriel belum ingin menikah muda seperti kakaknya.
"Katanya anak saya yang kedua belum mau nikah muda. Belum aja," ucap Krisdayanti dilansir dari Grid.ID.