Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Bahu Membahu, Sosok Ganjar Pranowo Kirimkan Bantuan untuk Korban Gempa Cianjur, Termasuk Mainan Anak

Rina Wahyuhidayati - Kamis, 24 November 2022 | 16:44
Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo Siapkan Bantuan untuk Korban Gempa Cianjur
HUMAS PEMPROV JATENG

Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo Siapkan Bantuan untuk Korban Gempa Cianjur

Sosok.ID -Bantuan terus mengalir untuk para korban gempa Cianjur.

Begitu pun dengan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo yang trurut menyiapkan bantuan untuk musibah gempabumi di Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.

Bantuanyang disiapkan Ganjar Pranowo mulai dari keperluan wanita, sampai dengan mainan untuk anak-anakk korban gempa Cianjur.

Hal itu disampaikan Ganjar usai mendampingi Wakil Presiden KH Ma’ruf Amin membuka secara resmi Muktamar ke 41 PP Al-Irsyad Al-Islamiyyah di Purwokerto, Banyumas, Rabu (23/11).

“Malam ini kita sudah kita siapkan tapi teman-teman kayaknya mau berangkatnya besok. Dua hari ini kita mencoba untuk menyiapkan dukungan ke sana,” kata Ganjar.

Untuk penyaluran bantuan, Ganjar juga terus berkomunikasi dengan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat.

Khususnya terkait apa saja item yang dibutuhkan oleh para korban secara umum.

“Ternyata yang dibutuhkan itu ya makanan bayi, keperluan perempuan, kasur, selimut, sarung,” ucap Ganjar.

Orang nomor satu Jawa Tengah itu juga akan mengirimkan bantuan berupa mainan anak-anak.

Menurutnya, hal kecil seperti ini tak jarang dilupakan.

Apalagi, anak-anak cenderung mengalami kejenuhan selama berada di pengungsian.

“Kita kirimkan juga tim dari BPBD, Bank Jateng. Terus kemudian dari PMI yang kita mintakan bareng-bareng nanti berangkat ke Jawa Barat,” kata dia sambil menjelaskan pemberangkatan tim dan bantuan akan dilakukan Kamis (24/11) esok.

Editor : Sosok

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x