Sosok.ID - Dalam kisah nabi, sosok Nabi Muhammad memiliki banyak cerita menarik.
Seperti kisah Nabi Muhammad saat menjalani Isra Miraj.
Isra Miraj merupakan sebuah perjalanan spiritual yang diberikan Allah SWT kepada Nabi Muhammad sebagai hadiah.
Hadiah tersebut untuk menghibur Rasulullah yang baru saja kehilangan Khadijah sang istri dan Abu Thalib sang paman.
Sumber lain juga menyebutkan bahwa Isra Miraj adalah pembuktian Nabi Muhammad mengikuti jejak-jejak nabi pendahulunya.
Peristiwa Isra Miraj sendiri diyakini terjadi pada 27 Rajab tahun 621 Masehi.
Banyak yang tidak tahu, sebenarnya Isra Miraj terbagi atas dua bagian.
Yakni, Isra dan Miraj.
Isra adalah perjalanan Nabi Muhammad dari kota Mekkah ke Masjid Al Aqsa di Yerussalem.
Dimana Nabi Muhammad menempuh perjalanan tersebut hanya dalam waktu semalam.
Padahal, di zaman itu, butuh waktu setidaknya sebulan untuk menempuh perjalanan tersebut.