Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Sejarah Pendirian Ka'bah Oleh Nabi Ibrahim bersama Nabi Ismail

Tata Lugas Nastiti - Rabu, 21 Juni 2023 | 11:02
ka'bah
Ilustrasi/Pixabay

ka'bah

Sosok.ID - Inilah sejarah pendirian Ka'bah dalam kisah Nabi Ibrahim

Kisah Nabi Ibrahim membangun Ka'bah bersama Nabi Ismail ini terdapat di Al Quran.

Diceritakan kisah Nabi Ibrahim membangun Ka'bah bersama Nabi Ismail ini berawal dari perintah Allah SWT.

Melansir almunawwirkomplekq.com, Selasa (18/10/2022) perintah Allah SWT untuk Nabi Ibrahim ini terdapat dalam surat Al Baqarah.

Dalam surat Al Baqarah ayat 127, Ka'bah dibangun oleh Nabi Ibrahim dan Nabi Ismail atas perintah Allah SWT.

"(Ingatlah) ketika Ibrahim meninggikan fondasi Baitullah bersama Ismail (seraya berdoa), “Ya Tuhan kami, terimalah (amal) dari kami. Sesungguhnya Engkaulah Yang Maha Mendengar lagi Maha Mengetahui."

Menurut Prof. Quraish Shihab dalam bukunya, “Haji dan umrah: Uraian Manasik, Hukum, Hikmah, dan panduan Meraih Haji Mabrur” beliau menjelaskan bahwa ayat tersebut memberi kesan bahwa Ka’bah dibangun sebelum Nabi Ibrahim.

Hanya saja, Nabi Ibrahim bersama Nabi Ismail yang meninggikan pondasi Ka’bah.

Melansir laman Kompas TV, 16 April 2022 lalu, dibantu Nabi Ismail, Nabi Ibrahim mulai meninggikan pondasi Ka'bah.

Mereka saling bekerja sama, bekerja sangat keras hari demi hari hingga bulan.

Para mufasir atau ahli tafsir sendiri berbeda pendapat soal waktu.

Ada yang mengatakan butuh waktu berbulan-bulan, tapi ada pula yang mengatakan hingga beberapa tahun.

Setiap harinya Nabi Ibrahim dan Nabi Ismail bangun satu baris demi satu baris hingga mencapai ketinggian delapan meter.

Ka'bah dibangun dengan dua pintu, yakni menghadap ke timur dan menghadap ke barat.

Nabi Ibrahim mengumpulkan tanaman-tanaman berbau harum dan menggantungnya di pintu Ka’bah.

Istri beliau, Siti Hajar pun datang dan memberikan kain untuk menutup Ka’bah.

Setelah rampung, Nabi Ibrahim dan Nabi Ismail menyerukan orang-orang untuk berhaji ke Baitullah.

Hingga akhirnya orang-orang mulai berdatangan ntuk memuji Allah SWT.

Selepas Nabi Ismail dan Ibrahim berpulang, selama ribuan tahun setelahnya, Ka'bah tetap menjadi pusat ibadah bagi umat muslim sedunia.

Baca Juga: Kisah Nabi Ibrahim dan Mukjizatnya, Tak Mempan Dibakar Api

(*)

Editor : Sosok

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x