"Iya. Aku juga, udahlah, nanti kita cerita," kata Raffi Ahmad.
Kendati mengaku diam-diam ditelepon Rizky Billar, Raffi Ahmad enggan blak-blakan.
"Ya intinya cuma nanya kabar doang," cerita Raffi Ahmad.
Namun diakui Raffi Ahmad, ia sempat memberikan nasehat mendalam kepada Rizky Billar.
Yakni, jika Rizky Billar memang bersalah, maka harus segera meminta maaf.
“Kalau memang ada satu momen kita salah, ya kita harus mengakui salah,” kata Raffi Ahmad.
Raffi Ahmad juga mengingatkan Rizky Billar bahwa tidak ada manusia yang sempurna di dunia ini.
“Namanya manusia kan memang tidak luput dari salah,” ucap Raffi Ahmad.
Bagi Raffi Ahmad, permasalahan yang menimpa Lesti Kejora dan Rizky Billar adalah proses ujian kehidupan untuk keduanya.
Baca Juga: Bak Ragukan Kondisi Lesti Kejora, Pengacara Rizky Billar: Orang Sakit kan Gak Boleh Umroh