Follow Us

Sempat Tertahan di Stadion, Pemain Arema FC Bantu Evakuasi Korban Kerusuhan di Kanjuruhan

Tata Lugas Nastiti - Minggu, 02 Oktober 2022 | 10:56
Suporter Arema FC, Aremania turun ke stadion usai laga Arema FC melawan Persebaya Surabaya dalam lanjutan Liga 1 2022 di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Sabtu (1/10/2022). Aremania meluapkan kekecewaannya dengan turun dan masuk kedalam stadion usai tim kesayangannya kalah melawan Persebaya Sur
SURYA/PURWANTO

Suporter Arema FC, Aremania turun ke stadion usai laga Arema FC melawan Persebaya Surabaya dalam lanjutan Liga 1 2022 di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Sabtu (1/10/2022). Aremania meluapkan kekecewaannya dengan turun dan masuk kedalam stadion usai tim kesayangannya kalah melawan Persebaya Sur

Sosok.ID - Pertandingan antar Arema FC dan Persebaya Surabaya di Stadion Kanjuruhan, Sabtu (1/10/2022) berakhir ricuh.

Melansir Kompas.com, tercatat 127 orang jadi korban jiwa kerusuhan usai laga Arema FC vs Persebaya di Stadion Kanjuruhan.

Dikabarkan, sejumlah pemain Arema FC sampai turun tangan evakuasi korban kerusuhan di Stadion Kanjuruhan.

Tepat pada Sabtu (1/10/2022) malam, dunia sepak bola Indonesia kembali berduka.

Laga Derbi Jawa Timur pekan ke-11, Liga 1 2022-2023 antar Arema FC vs Persebaya Surabaya di Stadion Kanjuruhan berakhir ricuh.

Melansir Tribunnews, Minggu (2/10/2022) Persebaya Surabaya mengalahkan Arema FC dengan skor 3-2.

Setelah peluit panjang tanda laga berakhir ditiup, kerusuhan mulai terjadi.

Mengutip pemberitaan Kompas.com, Minggu (2/10/2022) beberapa suporter terlihat mendatangi pemain.

Sejumlah oknum-oknum suporter kemudian menyusul, memaksa turun dari tribun.

Aksi ini kemudian diikuti para pendukung lainnya hingga situasi di stadion jadi tak kondusif.

Kerusuhan pun pecah, pihak keamanan langsung melakukan evakuasi.

Editor : Tata Lugas Nastiti

Baca Lainnya

Latest