Follow Us

Kini Sosok-nya Ditakuti, Hotman Paris Ternyata Korban Bully: Sampai Mau Bunuh Diri

Rifka Amalia - Jumat, 30 September 2022 | 08:41
Pengacara Hotman Paris Hutapea
Instagram @hotmanparisofficial

Pengacara Hotman Paris Hutapea

Akan tetapi, Hotman Paris tak bisa mengikuti dunia kerja sebagai seorang akuntan.

Dia merasa kuwalahan dengan proses belajar menghitung.

"Nggak cocok karena saya disuruh belajar neraca, hitung dagang, sama sekali nggak masuk di otak gue."

Akibatnya setiap ada kelas pendidikan akuntan di Bank Indonesia, dia sengaja bolos.

"Saya pesimis, kalau ada kelas pendidikan saya nggak masuk," ujar Hotman Paris.

Sering bolos kelas membuat Hotman ketinggalan, sehingga kesulitan menghadapi ujian.

"Pas ujian neraca gue nggak ngerti mana debit mana kredit," ujar Hotman Paris.

Di situasi tertekan, ia justru dibully di lingkungan kantornya.

"Akhirnya makin stress, di ejek lah, di-bully lah gue dikira mau gila, ada temen kelas gue udah gila," ujar Hotman Paris.

Bahkan saking merasa tertekannya, ia sempat terlintas pemikiran untuk mengakhiri hidup.

"Akhirnya down, down, down sampai saya mau bunuh diri," ujar Hotman Paris.

"Dari kecil itu saya juara kelas, tiba-tiba masuk di kelas pendidikan Bank Indonesia gue nggak ngerti, gue bolos mulu," katanya.

Editor : Sosok

Baca Lainnya

Latest