Nagita Slavina menyadari bahwa dirinya salah menanyakan hal tersebut pada bocah sebelia Rafathar.
Istri Raffi Ahmad lantas mengganti persepsi pertanyaannya, berharap sang anak mengerti.
"Salah nanyanya, masih kecil. Enggak, maksudnya kalau berteman, temannya harus kayak gimana?" tanya Nagita Slavina, penasaran.
Tak disangka-sangka, meski lahir dari keluarga kaya raya, Rafathar tak punya syarat neko-neko bagi orang yang ingin berteman dengannya.
Anak sulung Raffi Ahmad itu berharap kawannya adalah orang yang baik.
"Baik," jawab Rafathar.
"Terus?" cecar Nagita Slavina, belum cukup puas.
"Udah," kata Rafathar, menyudahi.
Tak berselang lama, Rafathar tiba-tiba berubah pikiran.
Kakak Rayyanza ini tiba-tiba berseloroh orang-orang yang ingin jadi temannya harus mau menuruti kata-katanya.
"Harus nurut," ucap Rafathar, menambahi.
"Nurut sama siapa?" tanya Nagita Slavina penasaran.