Oleh karena itu, ia meminta publik berhenti membuat spekulasi yang tidak-tidak soal kehidupan pribadinya.
"Lebih baik kayaknya kita nggak bikin skenario sendiri apalagi menggiring opini," tegasnya.
Tahriq sendiri mengaku sudah memiliki rencana tersendiri soal kehidupannya.
I pun memperingatkan netizen untuk tak banyak komentar.
"Bingung sama temen-temen online ini, 'Kok nggak gini' 'Kok nggak gitu'," ujar Thariq Halilintar.
"Aku mencoba matang dengan setiap tindakan aku dan seharusnya aku yang lebih paham tentang semua permasalahan aku sendiri," sambungnya.
Ia juga berharap netizen berhenti melayangkan hujatan tak perlu kepada pihak-pihak lain.
Bahkan, ia menawarkan agar dirinya saja yang dihujat daripada keluarga atau pacarnya.
"Stop menghujat orang lain (uti/keluarga) untuk tindakan aku sendiri, hujat aku saja," ungkapnya.
(*)