Anak-anak Rohimah sudah berusaha mencegah ayahnya untuk tidak mengambil barang-barang tersebut, apalagi microwave yang digondol Kiwil sering mereka gunakan.
"Padahal kata si Kaka gini 'Ayah jangan dibawa kan aku kalau bikin makaroni kan pakai microwave'."
"Kata dia (Kiwil) 'udah nanti kalau punya duit beli yang baru'," imbuh Rohimah Alli.
Dengan tegas Rohimah menyatakan bahwa dia membeli microwave tersebut dengan uangnya sendiri.
"Itu gue yang beli, dicicil ke tukang kredit," ujar Rohimah.
"Gue beli Rp 4,5 juta, tapi dibawa sama mantan laki gue. Gimana dong?" dia tampak heran.
Rohimah juga menyayangkan sikap Kiwil yang tidak menghubunginya terlebih dulu.
Dia merasa Kiwil telah berbuat semena-mena.
"Makanya gue bilang kok bisa, selama gue di sini (Turki). Seenggaknya telepon dahulu," kata Rohimah.
"Maksudnya itu rumah aku, bininya juga ada di ruang tamu aku, makanya gue udah pulang dulu aja ke (Indonesia)," tuturnya.
Padahal, saat bercerai dari Rohimah, Kiwil menyatakan bahwa rumah dan seisinya adalah milik Rohimah.
"Dia dulu bilang, kalau rumah itu sama isi-isinya kan sudah milik bunda, tapi kenapa microwave gue dibawa," herannya.