Sosok.ID - Sejak awal, kisah cinta Lesti Kejora dan Rizky Billar selalu menyita perhatian publik.
Hal itu dikarenakan Lesti Kejora dan Rizky Billar menjalin hubungan lantaran dijodoh-jodohkan oleh netizen.
Karena itu pula, saat menjalin hubungan, kisah cinta Lesti Kejora dan Rizky Billar bak sudah menjadi milik masyarakat.
Dari situ, publik mulai ikut campur dengan jalinan asmara Lesti Kejora dan Rizky Billar.
Sampai-sampai, Rizky Billar sering digeruduk oleh emak-emak gara-gara pelakuannya ke Lesti Kejora.
Hal itu terjadi saat Rizky Billar masih PDKT dengan sang biduan.
Melansir dari Grid.ID, hal itu terungkap dalam tayangan YouTube CERITA UNTUNGS pada Kamis (5/5/2022).
Dalam tayangan itu, Rizky Billar menceritakan perjalanan kisah cintanya dengan sang istri kepada Arie Untung dan Fenita Arie.
"Dulu sempat ada slogan lucu, 'Lesti Billar itu percintaan milik negara' katanya," kata Rizky Billar.
"Saking mereka merasa percintaan ini milik mereka, gue saat itu setiap ditanya wartawan, gue bilang 'Kita dengan siapapun berjodohnya, ya doain aja'," imbuhnya.
Tak disangka, ucapan Rizky Billar justru memicu amukan dari para fans.