Ashanty yang masih tak tahu jawabannya, spontan berteriak dan tertawa.
"Masih kecil, gila," seru Ashanty.
"Ya kan main-main," timpal Nagita Slavina, tertawa.
Tegas, Ashanty mengatakan Arsy Hermansyah dengan Rafathar dan King Faaz kini masih berteman baik.
Ashanty menjelaskan Arsy Hermansyah masih terlalu kecil untuk memikirkan jodoh atau dijodohkan.
"Sebenarnya kan (Arsy pernah dijodohkan) sama Rafathar, jadi ya temenan. Orang masih kecil gitu, si Arsy-nya juga belum paham," terang Ashanty.

Ashanty dimintai kepastian soal jodoh Arsy, Rafathar atau King Faaz?
Nagita Slavina yang sempat penasaran pun sebut jika Rafathar juga belum paham soal perjodohan.
Boro-boro perjodohan, jika berurusan dengan teman perempuan, Rafathar disebut sang ibu gengsian.
"Si Rafathar juga gengsi banget," timpal Nagita Slavina.
Rafathar sendiri juga selama ini ramai dijodoh-jodohkan oleh netizen.
Dalam kasus Rafathar, netizen terpisah jadi dua kubu, Arsy Hermansyah dan Gempi, putri Gisel.