Imbas video tersebut, cibiran pun mengalir kepada pimpinan Pondok Pesantren Daarul Quran tersebut.
Tak sedikit yang mengedit video Ustaz Yusuf Mansur menjadi bahan komedi.Adapun Wirda Mansur melalui Instagramnya mengomentari fenomena viralnya video yusuf Mansur.
"Soal 1 T. Gue yakin semua orang udah tahu, semua orang juga udah lihat," tulis dia, dikutip Sosok.ID via TribunStyle.com, Rabu (13/4/2022).
"Beberapa dijadiin bahan konten dan banyak yang nanya 'Sebagai anak, gimana perasaan lo?' jawabannya, ikut kehibur," lanjutnya.
Mengenai cibiran yang ditujukan untuk ayahnya, Wirda Mansur mengaku sudah kebal.
"Urusan diomongin orang, perkara 'diramein' orang, udah hal yang biasa buat kami-kami."
"Jadi kalau sampai bab ini, insyaAllah kita udah khatam, no hard feelings," katanya.
Wirda Mansur juga menyanjung orang-orang yang telah mengedit video ayahnya.
"Malah fine-fine aja, dan seneng karena pada kreatif hihi," tandasnya. (*)