Sosok.ID -Elma Theana mengalami kejadian kurang menyenangkan yang membuat salah satu penghuni rumahnya rugi.
Meski uang kerugian mungkin tak seberapa, namun Elma Theanadibuat heran dengan tindakan pelaku.
Lantaran di suci Ramadan malah melakukan penipuan.
Kejadian ini bermula saat seseorang di rumah Elma Theanamenerima barang dengan sistem pembayaran cash on delivery atau COD.
Seorang pengirim barang datang ke rumahnya.
Oknum tersebut mengatakan ada pemesanan dengan sistem pembayaran COD (cash on delivery).
"Kirim barang ke rumah paket COD harga Rp 250.000," kata Elma Theana di Instagram, Selasa (5/4/2022).
Walaupun tak tahu benar atau tidak ada yang memesan barang tersebut, tapi orang di rumah Elma Theana tetap membayar si pengirim barang.
"Dibuka isinya zonk," ujarnya.
Elma Theana pun tak habis pikir dengan oknum yang menipu di bulan suci Ramadan.
"Kenapa ya, bulan puasa masih aja ada orang yang menipu," kata Elma Theana.
Elma Theana kemudian meminta warganet berbagi cerita jika ada yang pernah bernasib sama.