Follow Us

Diperkirakan Totalnya Rp 1 M, Uang Donasi Dorce Gamalama Kini Dicari Keberadaannya, Keluarga Kandung Curigai Diselewengkan Anak Angkat

Dwi Nur Mashitoh - Sabtu, 02 April 2022 | 15:37
Isak tangis keluarga di depan pusara Dorce Gamalama, di TPU Bantar Jati, Jakarta Timur, Rabu (16/2/2022)
Youtube channel intens investigasi

Isak tangis keluarga di depan pusara Dorce Gamalama, di TPU Bantar Jati, Jakarta Timur, Rabu (16/2/2022)

Pernah nanya sih kemana uang sumbangan itu. Katanya buat berobat mama," ungkap Elita, dikutip dari Youtube Intens Investigasi via TribunnewsBogor.com, Rabu (30/3/2022).

"Tapi kan berobat itu pakai BPJS, yang bikinnya juga Mimi (keponakan almarhum)," ucap Elita.

Mimi selaku keponakan Dorce pun mengungkapka hal serupa.

Baca Juga: 'Kalian Ini Siapa?', di Makam Dorce Galamama Keributan Pecah, Kakak Kandung Ngaku Tak Ikhlas Jika Warisan Jatuh ke Anak Angkat sang Artis

"Biaya dicover oleh BPJS. Pada saat itu, yang mengantar saya dan suami," ungkap Mimi.

Elita sendiri mengaku meributkan uang donasi bukannya tanpa sebab.

"Supaya bisa dilunasi utang-utang Dorce itu, tapi mereka bilang habis buat berobat," tambah Elita.

Karena itu, kuasa hukum keluarga Dorce akan mengaudit uang donasi tersebut.

Baca Juga: Sibuk Rebutan, Anak Angkat dan Kakak Kandung Gigit Jari, Harta Warisan Dorce Gamalama Disebut Bakal Jatuh ke Sosok Lain

"Karena pihak mereka (anak angkat Dorce), bilang sudah melunasi utang-utang (Dorce).

Makanya muncul lah pertanyaan dan kami meminta uang donasi diaudit," kata Husni Thamrin, kuasa hukum keluarga Dorce.

Tujuan audit tersebut, kata Husni, guna memperjelas kemana saja larinya uang donasi.

Source : TribunnewsBogor.com

Editor : Sosok

Baca Lainnya

Latest