Kemudian, akun @dewi*** pun menjelaskan hal apa yang membuat MS Glow laku keras.
"MS Glow justru sama sekali ga hype di kalangan beauty enthusiast / beauty vlogger, loh. Karena target market mereka memang beda (mostly yang pake MS Glow itu followers artis Indo & ibu-ibu). Mereka kalo promosi juga kencengnya ke artis doang. Makanya jadi banyak yang terpengaruh," tuturnya.
Namun, ia tetap mengatakan jika keuntungan Rp 600 miliar dinilai tak wajar.
"Tapi kalau untuk klaim 600M perbulan sih jujur sulit dipercaya ya. Walaupun ibaratnya mereka punya banyak banget reseller resmi. Karena brand mereka tuh nggak se-hype itu kok. Kalo yang hype di kalangan beauty enthusiast tuh semacam Somethinc / Avoskin," bebernya. (*)