Sosok.ID - Karir Ariel NOAH, meroket tajam di industri hiburan Tanah Air berkat karyanya yang dicintai selama menjadi musisi.
Pria bernama Asli Nazril Irham itu memulai karir bermusiknya di tahun 2000.
Grup Band asal Bandung yang menaunginya mulanya bernama Peterpan, dan berubah nama menjadi NOAH Band.
Beberapa karya Ariel NOAH yang digandrungi masyarakat Indonesia hingga saat ini antara lain lagu berjudul Ada Apa Denganmu, Seperti Kemarin, Menghapus Jejakmu, Walau Habis Terang, Separuh Aku, dan masih banyak lainnya.
Namun, perlu diketahui bahwa Ariel tak menapaki jalan kesuksesan itu secara instan.
Di masa lalu, grup yang personel awalnya memilikiAndika, Indra, Lukman, Reza, Uki, dan Ariel itu pun harus terseok-seok untuk menemukan penggemar.
Alih-alih penggemar, band Ariel bahkan kesulitan mencari orang yang mau mendengarkan musik mereka.
Pengalaman masa sulit itu disampaikan Ariel NOAH melalui YouTube David Bayu Tube, dikutip Sosok.ID dari Wiken.ID, Rabu (23/3/2022).
Usut punya usut, Ariel NOAH memiliki bakat bernyanyi sejak usianya masih belia.
Didukung keluarga dan orang tua, Ariel terus mengembangkan kemampuannya.