Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

'Munafik!', Abdul Rozak Sebut Semua Orang Tua Pasti Matre, Kembali Cari Mantu Tajir Melintir untuk Ayu Ting Ting: Terpenting Dompet Tebel

Rifka Amalia - Selasa, 15 Maret 2022 | 14:31
Abdul Rozak dan Ayu Ting Ting
Tribun WOW

Abdul Rozak dan Ayu Ting Ting

Sosok.ID - Ayah dari penyanyi dangdut Ayu Ting Ting, Abdul Rozak, berulang kali mengatakan ingin memiliki sosok menantu yang kaya raya.

Menurut Abdul Rozak, hal itu adalah hal yang wajar demi kebahagiaan anak.

Bahkan Abdul Rozak menyebut bahwa orang tua yang tidak menginginkan menantu kaya raya adalah munafik.

Diketahui, pedangdut Ayu Ting Ting hingga saat ini masih belum memiliki kekasih.

Baca Juga: Dinilai Olok-olok Indonesia di Kancah Dunia, Sosok Ruben Onsu Merasa Berjasa untuk Negara: Nah, Lu Melakukan Apa?

Ayu Ting Ting sempat nyaris menikahi sosok pengusaha bernama Adit Jayusman pada awal tahun 2021 lalu.

Akan tetapi, pernikahan itu batal digelar saat perisapan sudah mencapai 80 persen, dengan alasan yang kurang diketahui pastinya.

Adapun saat ini Ayu Ting Ting digosipkan menjalin kedekatan spesial dengan desainer Ivan Gunawan.

Bahkan kabarnya, Ivan Gunawan akan membelikan rumah mewah untuk Abdul Rozak dan Umi Kalsum.

Baca Juga: Di Depan Polisi, Sosok Istri Doni Salaman Lakukan ini Saat Rumah Rp 14,5 M Milik Suaminya Disita

Di sisi lain, mengutip Tribun Jatim via GridPop.ID, Selasa (15/3/2022), Abdul Rozak dalam sebuah pernyataan mengungkapkan kriteria calon mantu idamannya.

Ayah Ayu Ting Ting mengungkapkan satu syarat penting, yakni harus berdompet tebal.

"Terpenting (dompet) tebel," ujar Abdul Rozak.

Ayu Ting Ting setuju dengan ucapan Abdul Rozak. Menurut Ayu, memiliki suami yang mapan secara finansial sangat penting.

"Nggak apa Yah, harus," ujar Ayu Ting Ting.

Baca Juga: Bagai Geledek Menyambar, Puput Sudrajat Ganti Nama, Benarkah Rumah Tangga dengan Doddy Sudrajat Hancur?

Lebih lanjut Abdul Rozak mengatakan bahwa zaman sekarang, orang tua matre bukanlah hal yang mengejutkan.

Malah menurutnya, munafik jika orang tua tidak memiliki sifat matre.

"Zaman sekarang nggak matre, woooo, mana ada sih orangtua yang nggak matre?" kata Abdul Rozak.

"Itu namanya munafik, realistis ya," lanjut dia. (*)

Baca Juga: 'Kamu Gak Mikir!', Lesti Kejora Benar-benar Kepala Batu, Rizky Billar Pasrah istrinya Ngotot Habiskan Uang untuk Pakaian Branded Baby L

Baca Juga: Se-Indonesia Kegocek, Bertemu Sosok Sultan Andara yang Asli, Raffi Ahmad Rela Sungkem, Syok Dibangunkan Jalan Tol Menuju Rumahnya

Source :GridPop.ID

Editor : Sosok

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x