Sosok.ID - Sosok selebgram Awkarin dan musisi Gangga Kusuma, belakangan ini menjadi perhatian karena isu putus hubungan.
Diketahui, Awkarin dan Gangga Kusuma mulanya dikenal sebagai pasangan kekasih yang akan melangsungkan pernikahan.
Keduanya bahkan telah menggelar acara lamaran.
Namun, beberapa waktu lalu, selebgram bernama asli Karin Novilda itukedapatan membuat curhatan di sosial media yang diduga sedang membicarakan Gangga Kusuma.
Baca Juga: Arief Muhammad Tak Sudi Kembalikan Uang Rp 4 Miliar 'Pemberian' Doni Salmanan
Awkarin menyinggung mengenai prank lamaran, memunculkan asumsi hubunganya dan Gangga telah berakhir.
Bahkan gosipnya, Gangga Kusuma berselingkuh dengan wanita lain.
Di saat gosip tersebut belum terkonfirmasi kebenarannya, muncul sosok Erika Carlina yang dituding sebagai orang ketiga di hubungan Awkarin dan Gangga.
Erika sendiri telah mendengar isu itu dan menanggapinya.
Dilansir dari Tribunnews.com, Erika Carlina tak ambil pusing dengan gosip perselingkuhan Gangga Kusuma yang menyeret namanya.
Melalui sosial media Instagramnya, Erika mempersilahkan netizen bergosip sesuka hatinya.