Sosok.ID - Gara-gara sang istri melahirkan dibantu dokter laki-laki, pria ini langsung minta cerai.
Perceraian pasangan asal Hefei, China ini pun menggegerkan netizen di sana.
Melansir dari eva.vn via TribunStyle.com, Rabu (2/3/2022), kejadian ini menimpa seorang istri bernama Tieu Ly.
Tieu Ly dansang suami telah menikah selama dua tahun sebelum akhirnya hamil anak pertama.
Setiap kali periksa kandungan, Tieu Ly selalu dilayani oleh dokter perempuan.
Karena itu, Tieu Ly berpikir juga akan dibantu oleh dokter perempuan saat melahirkan nanti.
Karena itu, Tieu Ly tidak membuat janji dengan dokter tertentu sebelum melahirkan.
Hingga tiba saatnya hendak melahirkan, Tieu Ly syok sebab dokter yang membantunya adalah seorang laki-laki.
Baca Juga: Istri Gugat Cerai sang Suami Gara-gara Terlalu Cinta, Padahal Usia Pernikahan Baru Seumur Jagung
Tieu Ly pun awalnya mengaku malu.