Dalam permainan itu, keduanya diwajibkan untuk menjawab pertanyaan seputar kehidupan mereka.
Namun, saat salah satunya menjawab pertanyaan, yang lainnya harus memasang headset di telinga dan mendengarkan musik.
Sampai akhirnya tiba peetanyaan untuk Fuji yang berkaitan dengan pengalaman terburuk.
"Pengalaman buruk yang pernah aku alami banyak banget," aku Fuji.
"Aku pernah dijatuhin (dari-red) motor sama orang."
Dibully dan ditinggalkan Bibi Andriansyah serta Vanessa Angel di waktu yang bersamaan adalah pengalaman terbutuk sekaligus terberat Fuji selama ini.
"Aku pernah dibully, aku ditinggalin sama Kak Vaness sama Uda Febi in the same time, saat mentalku enggak kuat," ucap Fuji.
Saat ditanya kapan terakhir kali memangis, Fuji mengaku baru saja.
Yakni, saat ia ziarah ke makam Vanessa Angel dan Bibi Andriansyah.
"Tadi aku habis dari makam, pagi-pagi, ini kan malam ya," ujar Fuji.