Sang suami yang curiga mengapa sang istri tak kunjung hamil lantas mengajak wanita itu mengunjungi dokter kandungan.
Tentunya dokter kandungan mengatakan bahwa kesuburan mereka baik.
Tak mau sang suami menaruh curiga, wanita itu pun memutar otak untuk mendapatkan keturunan tapi bukan dari sang suami.
Kepadastasiun radio Hitz FM yang berbasis di Accra, ia menceritakan caranya yang licik.
Yakni dengan menghubungi mantan pacarnya yang tampan tanpa sepengetahuan sang suami.
Diam-diam, ia mengajak mantan pacarnya itu untuk berhubungan intim.
Kepada sang mantan pacar, wanita itu mengaku telah mengkonsumsi pil KB agar tidak hamil usai berhubungan.
Tentunya ucapan itu hanya bohong belaka karena wanita itu ingin memiliki anak yang mewarisi ketampanan sang mantan pacar.
Ia juga meyakinkan sang mantan pacar yang telah memiliki istri bahwa hubungan mereka bukan sebuah perselingkuhan.
Untuk meredam kecurigaan, wanita itu akan berhubungan intim bersama sang suami usai pulang bercinta dengan sang mantan pacar.