Sosok.ID - Lama tak terdengar kabarnya, Ririe Fairus mendadak bertemu dengan Maia Estianty.
Pertemuan Ririe Fairus dengan Maia Estianty itu pun bertujuan untuk membuat konten YouTube bersama.
Perdana bertemu dengan mantan istri Ayus Sabyan itu, Maia Estianty pun bak berkaca.
Pasalnya, Maia Estianty dan Ririe Fairus bak memiliki nasib sama perihal rumah tangga masing-masing.
Seperti yang diektahui, Maia Estianty sempat mengalami kegagalan rumah tangga di pernikahannya dengan Ahmad Dhani.
Adapun, pernikahan Maia Estianty dan Ahmad Dhani berujung perceraian pada 2008 silam disebut-sebut karena kehadiran orang ketiga.
Orang ketiga yang dimaksud tak lain dan tak bukan adalah Mulan Jameela.
Mulan Jameela merupakan teman duet Maia Estianty di grup duo Ratu.
Baca Juga: Nissa Sabyan Gigit Jari, Ririe Fairus Bongkar Isi Chat dari Ayus, Masih Dekat Meski Sudah Cerai
KOMENTAR