"Lo berasa enggak sih?Setiap ada Rossa, gue perhatiin, dia (Ayu Ting Ting) enggak pernah ada, ada saja tiba-tiba dadakan ijin." tuduh Ruben Onsu.
Ayu Ting Ting yang dituduh begitu langsung buat pembelaan.
Ibu satu anak ini mengaku absennya itu beralasan dan tak ada hubungannya dengan kedatangn Rossa sebagai bintang tamu.
"Eh, apaan, nggak ya. Yang pertama itu gue izin sakit, yang kedua memang izin aja ya," bantah Ayu Ting Ting
Di sisi lain, Ivan Gunawan justru sependapat dengan Ruben Onsu.
Sang desainer bahkan sebut bila Ayu Ting Ting sebenarnya memblokir Instagram Rossa.
"Dan lo tahu enggak sih, masa si Ayu Ting Ting ternyata itu ngeblok Instagram-nya Rossa," ucap Ivan Gunawan, mengkompori.
"Enggak, bohong ya, Nggak ada itu," sahut Ayu Ting Ting membela diri.
"Nggak ya, gue mah senang banget sama lagunya Teh Oca," lanjutnya.
Ayu Ting Ting lantas tantang Ivan Gunawan untuk tunjukkan bukti bila dirinya memblokir Rossa.