Herry sendiri meragukan bila foto tersebut diambil oleh orang lain.
Sebab, Herry selaku penjaga TPU Islam Malaka selalu mengawasi pelayat yang berziarah.
"Kalau diambil sama orang enggak mungkinlah," tegas Herry.
"Saya kan di sini sampai jam 6, jam 5, enggak mungkin, kalau ada yang ambil saya pasti tahu," imbuhnya.
Herry juga meragukan bila foto tersebut dicuri orang.
Sebab, ia selalu mengunci pintu makam.
Ia pun meragukan bahwa seseorang nekat memanjat pagar hanya demi mengambil foto mendiang Vanessa Angel.
"Kalau ambilnya malam juga enggak mungkin, pintu semua terkunci," kata Herry.
Sekali lagi, Herry mengaku tak tahu menahu kemana hilangnya foto Vanessa Angel yang misterius itu.
"Saya enggak lihat, saya enggak tahu," tegas Herry.