Raffi Ahmad bahkan sempat menawari Luna Maya untuk terlibat dalam proyek filmya.
Namun Luna Maya justru pundung lantaran Raffi Ahmad nyatanya selalu mengajak artis lain untuk bermain film.
Baca Juga: Tabiat Asli Sosok Syahrini Keluar saat Rapat Virtual, Member Bisnis Istri Reino Barack Kaget
"Modal, gitu dong bikin film. Raffi Ahmad enggak pernah ngajakin aku main film,"
"Ngajakinnya Zaskia Gotik, ngajak Ayu Ting Ting," ujar Luna Maya seperti dilansir dari laman Wiken.ID.
"Iya nanti lah, pelan-pelan," kata Raffi Ahmad.
Tak hanya mengobrol dengan Raffi Ahmad, Luna Maya juga mengajak netizen untuk ikut serta dalam sesi tanya jawab.
Puluhan pertanyaan pun langsung memenuhi kolom chat YouTube Luna Maya.
Namun yang paling menarik adalah pertanyaan mengenai penampilannya di acara salah satu perusahaan belanja online beberapa waktu lalu.
Diketahui dalam acara tersebut, Luna Maya untuk kali pertama tampil satu acara dengan Syahrini pasca pernikahan sang penyanyi.