Tak disangka-sangka, salah satu pakaian bayi sederhana yang dihadiahkan Nagita Slavina pada bayi Paula Verhoeven harganya tak main-main.
Melansir Grid.ID, harga salah satu baju tersebut adalah Rp 390 ribu.
Belum termasuk baju dan perlengkapan bayi lainnya yang ada di dalam kotak.
Besarnya harga baju yang diberikan Nagita Slavina ini juga sempat membuat Paula Verhoeven terkejut.
"Masih ada harganya? Nggak kok," kata Paula Verhoeven
"Enggak ada Gigi," imbuh Baim Wong.
"Oh iya ada, Rp 390 ribu, wow," tukas Paula Verhoeven terkejut saat menemukan tag harga yang dimaksud Nagita Slavina.
(*)