"Saya tegaskan tidak ada tendensi pribadi kebencian pada saudara Lesti dan Billar. Justru saya berdoa mereka disegerakan untuk menikah," kata Mila Machmudah.
Mila bahkan ikut merasa sedih saat mendengar kabar pernikahan Lesti Kejora dan Rizky Billar ditunda karena PPKM.
"Saat viral rencana pernikahannya tertunda PPKM saya juga ikut sedih, nikahnya harus tertunda. Saya tahu pasti ada kontrak dengan televisi," terang Mila.
"Begitu acara pernikahan terselenggara saya termasuk yang bersyukur sebenarnya, bagaimanapun mereka memiliki penggemar yang luar biasa," sambungnya.
Sekali lagi Mila menegaskan, ia dibuat kecewa saat Leslar mengumumkan mereka sebenarnya sudah nikah siri sejak awal tahun.
"Saya terkejut di balik pernikahan tersebut ada pernikahan seremonial, ternyata sudahmenikahsiri," ujar Mila.
"Nah ini jujur menyedihkan buat saya, karena di dalam syariat Islam dan hukum positif Indonesia tidak ada ijab kabul dua kali.
"Jadi justru kalau menikah dua kali karena yang kemarin dianggap haram, itu yang menyebabkan saya komentari," lanjutnya.
Tak mau masyarakat atau publik figur lain mengikuti jejak pernikahan Leslar, Mila pun berniat menghentikannya.
"Itu alasan saya sebenarnya mengapa sih saya sampai perlu untuk melalui jalur hukum," jelas Mila Machmudah.