Sosok.ID -Pasangan pengantin baru Rikzy Billar dan Lesty Kejora masih terus menjadi sorotan.
Keduanya pun masih sering membagikan keseharian mereka seperti saat masih pacaran.
Bedanya kini, Billar dan Lezty terlihat tak sungkan menunjukkan kemesraan.
Namun ada yang berbeda saat Billar memergoki Lesty membeli barang mahal baru-baru ini.
Sang aktor nampak syok saat melihat istrinya unboxing bingkisan berisi peralatan game.
Terdiri dari alat setir, pedal, pengganti gigi, hingga kursi menyerupai mobil balap.
Billar terkejut lantaran tahu bahwa alat tersebut berharga sampai jutaan.
"Katanya mau hemat," protes Rizky Billar.
"Aduh sayang, katanya kamu enggak pengin boros."
Usai terbahak-bahak nelihat respon suaminya, Lesty menaruh telunjuknya di depan mulut meminta Rizky Billar untuk diam.
Tak mau kalah, Lesty gantian menyinggung kegemaran suaminya mengumpulkan action figure tokoh anime.