Saat itu Ayu Ting Ting dan Raffi Ahmad terlibat debat sengit soal poligami.
Awalnya, Ayu Ting Ting berpendapat bila tak ada satu pun wanita di dunia ini yang sudi dijadikan istri kedua.
"Tapi kan gak enak, mendingan jadi istri pertama."
"Kalo istri pertama nggak akan mikir cintanya kebagi," ungkap Ayu Ting Ting seperti dilansir dari GridHot.ID, Jumat (27/8/2021).
"Kalau istri kedua itu kan pasti mikir hatinya kebagi dua. Pasti rasa sakitnya pasti ada. Apalagi di usia muda," sambungnya.
Namun ucapan Ayu Ting Ting itu dibantah oleh Raffi Ahmad.
"Yang penting tanggung jawab, bahagia dan yang paling penting cintanya udah bener-bener ikhlas," tutur Raffi Ahmad.
Mendengar pendapat Raffi Ahmad, Ayu Ting Ting langsung meradang.
Seolah dirinya ikut tersakiti bila Raffi Ahmad berani mendua.
Pelantun lagu 'Sambalado' itu minta laki-laki mana pun untuk setia pada 1 wanita sebagai pendamping hidup.