Sosok.ID - Kabar penangkapan dokter kecantikan Richard Lee mengejutkan publik.
Dokter Richard Lee diciduk di kediamannya di Jalan Brigjen Hasa Kasim, Komplek Investama Palembang, Sumatera Selatan Rabu (11/8/2021), oleh segerombolan polisi yang mengaku dari Polda Metro Jaya.
Penangkapan tersebut diduga ada kaitannya dengan perseteruan dokter Richrad Lee dan Kartika Putri beberapa waktu lalu.
Namun, kabar mengejutkan datang dari istri dokter Richard Lee, yakni Reni Effendi.
Reni Effendi mengaku tak menemukan keberadaan suaminya saat menyambangi kantor Polda Sumsel.
Melansir dari Sripoku.com via Tribun Wow, hal itu diungkap Reni Effendi didampingi kuasa hukumnya, Razman Arif Nasution saat memberi keterangan di kediamanna, Kamis (12/8/2021).
Dalam keterangannya, Reni Effendi mengaku telah mendatangi kantor polisi untuk mencari suaminya.
Namun sesampainya di Polda Sumsel, ia tak melihat tanda-tanda keberadaan dokter Richard Lee.
"Kata petugas suami saya mau dibawa ke Polda Sumsel. Tapi tiba-tiba tidak ke sana.
"Saya tidak tahu dimana suami saya sekarang," ujar Reni Effendi.
Reni Effendi menjelaskan bahwa petugas yang membawa dokter Richard Lee akan memeriksakan kesehatannya ke Polda Sumsel sebelum kemudian memproses perkara lebih lanjut.
"Dr Richard kan ada sakit pinggang, jadi jika lewat jalur darat ke Jakarta harus cek kesehatan dulu," ujar Reni Effendi.
"Tapi kenyataannya tidak sesuai seperti di bilang. Saya hilang komunikasi sekarang," terangnya.
Seperti yang beredar di media sosial, Reni Effendi sempat membagikan video penangkapan sang suami.
Dalam video yang telah viral di media sosial, dokter Richard Lee digotong paksa oleh segerombol orang yang mengaku sebagai polisi.
Reni Effendi pun mengungkapkan kekecewaannya terhadap penangkapan sang suami yang diperlakukan seperti pelku kriminal.
(*)