Sosok.ID - Betapa hati tak hancur saat tengah berjuang untuk bisa merawat orang tua yang tengah sakit sampai rela antre untuk mendapatkan oksigen yang mulai langka tapi berujung menyedihkan.
Di tengah meningkatnya kasus covid-19 di Indonesia, membuat persediaan oksigen ternyata semakin menipis.
Demi untuk bisa mendapatkan tabung oksigen, kini masyarakat yang membutuhkan memang lebih memilih mandiri.
Dengan kata lain masyarakat lebih memilih untuk mencari tabung oksigen sendiri dengan mendatangi pemasok oksigen di kotanya.
Namun bagaimana bila upaya tersebut ternyata belum bisa membuahkan hasil baik tapi malah kabar buruk yang justru diterima.
Hal ini seperti yang dialami oleh seorang pria bernama Shiri, di Pontianak, Kalimantan Barat, Kamis (22/7/2021) siang.
Bahkan ia rela di bawah terik matahari, Shiri turut mengantre oksigen untuk sang ibu yang sedang sesak napas di rumah.
Sosok pria itu pun tak mempermasalahkan harus antre panjang di sebuah perusahaan, di Jalan Veteran, Kota Pontianak.
Ternyata perjuangan yang dilakukan Shiri juga dilakukan banyak warga lainnya di kota tersebut.