Sosok.ID-Tak hanya Ayu Ting Ting, publik juga tak jarang menyoroti tingkah laku orang tua sang biduan dangdut tersebut.
Bukan tanpa alasan, memang kehidupan Ayu Ting Ting seperti tak pernah lepas dari paparazi termasuk keadaan keluarganya.
Baru-baru ini sosok sang ayah, Abdul Rozak pun ikut jadi buah bibir saat disebut-sebut pamer perhiasan.
Hal itu bermula saat jari-jemari Ayah Rozak kepergok dipenuhi dengan perhiasan emas yang cukup menyita mata.
Meski penampilannya dicibir netizen, hal itu nampaknya tak membuat ayah Rozak kapok.
Saat menjadi bintang tamu di acara Brownis Trans TV, ayah Rozak pamer cincin di jari tangannya kepada Ivan Gunawan.
Tak hanya cincin, gelang di tangan ayah Rozak juga tak segan untuk dipamerkan.
Di balik tampilan glamorayah Rozak, rupanya Ayu justru enggan untuk mengajak ayahnya syuting bareng di acara TV.
MengutipGridHits.id, hal tersebut diungkap langsung oleh Ayu di kanal YouTube pribadinya.