Sosok.ID - Anang Hermansyah dikabarkan sempat terbaring di rumah sakit selepas pulang dari Turki.
Bahkan kondisinya sempat memburuk sampai-sampai kencing berdarah.
Hal itu membuat Ashanty mengaku panik dengan keadaan sang suami yang cukup parah.
Tak sampai di situ saja, ternyata Ashanty baru mengetahui Anang Hermansyah mengidap penyakit tersebut belum lama ini.
Padahal kondisi kesehatan sang suami sudah cukup mengkhawatirkan hingga sempat alami kencing berdarah.
Setelah itu, penyanyi “Separuh Hatiku” ini pun lakukan pengangkatan batu ginjal yang ada pada tubuhnya dengan laser.
“Mas Anang sudah ada batu ginjal tiga bulan lalu sebelum kami berangkat ke Dubai.
Cuma kami enggak blow up lah kan karena cuma laser doang,” ujar Ashanty dikutip Kompas.com di kanal YouTube Trans7 Official, Rabu (1/7/2021).
Ashanty sempat menawarkan kepada Anang untuk cek kembali batu ginjalnya ketika ia sedang mengobati autoimun di Turki.
Namun, Anang tidak mau karena berpikir batu ginjalnya sudah aman setelah jalani laser pengangkatan.
“Eh pas ke sana, aku bilang (ke Anang) ‘mau cek enggak?’
Dia bilang kan sudah diangkat, sudah aman. Aku ngecek dong,” kata Ashanty.
“Dokter di sini sudah bagus-bagus, tapi aku butuh second opinion gitu.
Akhirnya dicek ada autoimun, ada alerginya, aku juga ada imbalance hormon.
Aku kan pakai spiral, jadi spiral itu menganggu hormon aku,” sambung Ashanty.
Setelah jalani pengobatan ke Turki, Ashanty sekeluarga pun kembali ke Jakarta.
Setiba di Jakarta mereka harus menjalani karantina terlebih dahulu.
Selesai karantina, tiba-tiba saja urine Anang keluar darah.
“Dia (Anang) itu pulang dari sana (Turki) pipisnya berdarah abis karantina.
Ternyata pas dicek ada penyumbatan di saluran kencing si batu ginjalnya lagi,” kata Ashanty Ashanty mengatakan, penyakit itu sudah dialami Anang sejak masih muda.
Namun, ia tak pernah bicara ke Ashanty.
“Zaman dulu masih muda. Zaman dia masih sendiri lebih enggak pernah lagi dia cerita. Jadi sudah lama (sakit ini),” ujar Ashanty.
Setelah jalani operasi penyumbatan di saluran kencing itu, Anang sudah kembali ke rumah dan bisa beraktivitas ringan saat ini.
(*)