Sosok.ID - Sudah menjadi rahasia umum bila sosok Ariel Noah banyak dikagumi kaum hawa.
Sederet wanita cantik bahkan pernah jatuh ke pelukan seorang Ariel Noah.
Sebut saja Luna Maya, Pevita Pearce hingga Sophia Latjuba.
Banyak yang mengatakan bahwa Ariel Noah sanggup membuat kaum hawa klepek-klepek karena tampangnya.
Sebab, ayah Alleia Anata Irham ini dikenal memiliki pesona yang mematikan bagi wanita alias Lady Killer.
Kendati demikian, Ariel Noah ternyata tak cuma modal tampang saja untuk bisa memikat kaum hawa.
Duda anak satu ini nyatanya juga memiliki otak encer.
Hal itu terbukti dari pengakuan Ariel soal pendidikannya.
Ya, vokalis band Noah ini mengaku sempat mengenyam pendidikian di Universitas Katolik Parahyangan (Unpar).
Tak main-main, pria 39 tahun ini diterima di jurusan arsitektur.
"Aku sempat ambil kuliah jurusan Arsitek di Unpar karena aku bisa gambar dan mau jadi insinyur," kata Ariel dikutip dari tayangan YouTube Soleh Solihun, Selasa (8/6/2021).
Ariel juga mengaku bahwa ia sempat menganggur setahun setelah lulus SMA pada 2000.
Pria yang akrab disapa Boriel itu mengaku sempat ingin masuk ke universitas negeri tetapi tak diterima.
"Pernah nyoba jurusan Pertambangan dan jurusan Seni Rupa di ITB, namun enggak lolos. Lolosnya di Unpar," kata Ariel.
Kendati demikian, Ariel tak bisa menyelesaikan kuliahnya.
Ia hanya merasakan duduk di bangku kuliah dua semester atau sekitar setahun.
Setelahnya ia mengajukan cuti karena kariernya sebagai musisi semakin naik daun.
"Lagi sibuk waktu karena abis keluarin album kompilasi, jadi awalnya niatnya cuti kuliah," ujar Ariel.
Namun, saat meminta persetujuan dosennya, Ariel justru diberi dua pilihan.
Yakni, melanjutkan kuliahnya atau melanjutkan kariernya.
"Komunikasi kurang baik dengan dekan, jadi tidak boleh cutinya. Dia bilang 'kamu mau nyanyi atau mau cuti', akhirnya ya sudah cabut ajalah dulu," kata dia.
Ayah satu anak itu mengatakan, saat berhenti kuliah, orangtua Ariel tak mengetahuinya. "Orangtua taunya cuti waktu itu, namun akhirnya tahu juga karena ada surat DO (drop out) sampai ke rumah," ujar Ariel.
(*)