Sosok.ID - Persenjataan Korea Utara (Korut) membuat negara-negara di Barat terutama Amerika Serikat (AS) semakin khawatir.
Bukan tanpa sebab, Korea Utara (Korut) disinyalir memiliki senjata baru mematikan untuk ditargetkan kepada barat.
Tak main-main, senjata baru milik Korea Utara (Korut) ini disebut-sebut mampu meluluh lantakkan Seoul dalam hitungan 1 jam.
Untuk urusan senjata mematikan, Korut memang sudah memiliki nama di dunia barat.
Mulai dari senjata nuklir, rudal balistik antar benua hingga senjata mematikan seperti kimia dan biologi.
Melansir Kompas.com, Selasa (11/5/2021) pada tahun 2027 mendatang, Korut diperkirakan memilikitotal jumlah 242 senjata nuklir.
Tidak hanya itu, dari laporan penelitian Asan Institute for Policy Studied dan Rand Corp, Korut juga diperkirakan memiliki belasan rudal balistik antar benua.
Belum lagi jenis senjata kimia dan biologi lainnya yang terus bertambah tiap tahun.
Dikutip Sosok.ID dri pemberitaan Daily NK, Selasa (11/5/2021) perkembangan persenjataan militer Korut ini pun sudah lama jadi perhatian dunia.
Terutama AS dan Korea Selatan.