Sosok.ID -Baru saja Raffi Ahmad mengajak Nagita Slavina ke dokter kandungan untuk memeriksakan kehamilan sang istri.
Caca Tengker, adik Nagita Slavina tak ketinggalan mengikuti sang kakak yang dibawa untuk konsultasi kesehatan.
Namun hal tak terduga justru diungkapkan oleh Raffi Ahmad hingga buat Caca Tengker dan sang dokter terkejut.
Meski demikian ternyata Nagita Slavina tak menolak keinginan Raffi Ahmad tersebut meski dokter mengungkapkan bahayanya.
Hal tersebut terlihat dalam vlog Rans Entertainment, Sabtu (17/4/2021).
Dikutip TribunnewsBogor.com, baru-baru ini Raffi Ahmad mengantar Nagita ke dokter kandungan.
Tak cuma Raffi Ahmad, Caca Tengker juga turut menemani sang kakak, Nagita.
Mengecek kehamilan, Nagita dan Raffi Ahmad dibuat terkejut kala melihat USG.
Sebab dalam layar, sudah terlihat janin bayi tengah berada di rahim Nagita Slavina.
"Di sini itu ada dedenya," ujar dokter kandungan.