Pertemuan tersebut berlangsung kurang lebih satu jam.
Kata Ahok, pertemuannya dengan Gibran tidak membahas politik. Pun dengan bisnis.
Pasalnya, dia diberitahu bahwa bisnis yang dijalankan Gibran sudah dilimpahkan kepada adiknya, Kaesang Pangarep.
"Ngobrol biasalah. Kan Mas Gibran sudah ngomong bisnis sudah kasih Mas Kaesang. Saya ya tidak ngomong bisnis," beber pria berkacamata ini.
Gibran menjelaskan, dirinya dan Ahok hanya menikmati makan malam.
“Cuma makan aja,” tuturnya.
Kunjungan kerja ke Cepu
Ahok menerangkan, pada Kamis (8/4/2021) pagi, dia ada kunjungan kerja ke Cepu, Blora, Jawa Tengah.
Karena berada di Solo untuk menginap, ia menyempatkan untuk bertemu Gibran.
"Saya lagi mau kunjungan kerja ke Cepu. Karena masih pagi-pagi jalan, jadi nginap di Solo. Pas nginap (Solo) saya kontak Pak Wali Kota. Ada waktu tidak untuk mampir," kata Ahok.