Sosok.ID - Nama Ayu Ting Ting dan Nagita Slavina begitu menyedot perhatian di acara akad Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah yang digelar Sabtu (3/4/2021) lalu.
Pasalnya, di acara akad Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah itu, takdir tak sengaja mempertemukan Ayu Ting Ting dan Nagita Slavina.
Ya, Ayu Ting Ting dan Nagita Slavina sempat berpapasan di pintu masuk lokasi akad Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah.
Seketika, perhatian netizen tertuju pada reaksi Ayu Ting Ting saat Nagita Slavina masuk ke lokasi akad Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah.
Rekasi sang biduan yang diam mematung mepet di dinding itu lah yang kemudian menjadi bulan-bulanan netizen.
Banyak yang menilai bahwa Ayu Ting Ting dan Nagita Slavina masih terlibat perang dingin karena masalah di masa lalu.
Yakni, soal kedekatan Ayu Ting Ting dengan suami Nagita Slavina, Raffi Ahmad.
Kedekatanjanda satu anak itu dengan Raffi Ahmad beberapa tahun lalu diduga menjadi penyebab konflik Nagita dan Ayu.
Sementara Ayu berdiam di pojokan, istri Sultan Andara itu terlihat acuh melenggang diiringi adik iparnya, Syahnaz Sadiqah yang juga masa bodoh dengan keberadaan pelantun Alamat Palsu tersebut.