Rizky Billar makin terpingkal sementara Ferry tak bisa menyembunyikan tawanya.
"Udah jangan keceplosan, Pak Ferry yang senang," kekeh Rizky Billar.
"Ramai deh ini diambil cuplikan-cuplikan gitu," ujarnya sembari terus terbahak.
"Emang dia paling malas ya Dek ya, apa-apa lempar," tanya Ferry masih penasaran.
"Kalau makan sering dedek suapin," kata Lesty tegas.
"Biasa kalau itu. Kalau makan kenapa, dia malas masukin ke mulut?" tanya Ferry.
Lesty terkekeh sementara Rizky Billar berdalih lupa cara menggunakan tangannya.
"Saya lupa fungsi tangan saya apa, karena kan saya lebih senang dominan menggunakan mulut," tutur Rizky Billar.
Kendati Rizky Billar memiliki banyak kekurangan, hal itu tak membuat cinta Lesty Kejora luntur.