Diwartakan Grid.ID sebelumnya, kekayaannya mencapai Rp 400 miliar.
Tak heran, hartanya sudah tak terhitung, itu karena karier Raffi Ahmad yang terus melejit sejak awal kemunculannya.
Kehidupannya dengan Nagita Slavina selalu terlihat mewah dan menjadi idola banyak orang.
Penampilan Nagita Slavina juga tak pernah berhenti disorot oleh netizen karena kerap mengenakan brand mahal.
Pernikahan Raffi Ahmad dengan Nagita Slavina pun sangat berbeda karena ditayangkan di salah satu stasiun televisi Indonesia.
Hingga kini, berbagai produk brand telah meng-endorse Raffi Ahmad dan Nagita melalui akun Instagram-nya @raffinagita1717.
Berbicara tentang endorse,Raffi Ahmad mengaku pernah diremehkan bahwa hubungannya dengan Nagita hanya karena followers Instagram.
Seperti yang diketahui, followers akun @raffinagita1717 sudah mencapai 49.8 juta pengikut.
Dilansir dari kanal Youtube Trans7 Official, Raffi Ahmad membeberkan ceritanya terkait pernikahannya dengan Nagita Slavina saat menjadi host dalam acara OKAY BOS.
Pembicaraan dimulai kala Herjunot Ali, sang bintang tamu, menyebutkan dirinya belum menikah karena belum mendapatkan endorse.