Mendengar kemunculan Teddy yang lagi-lagi menyinggung masalah harta warisan Lina tersebut, Sule pun seolah dibuat muak.
Bahkan, Sule mengaku sudah angkat tangan soal masalah harta warisan yang juga merupakan bagian dari hasil kerja kerasnya tersebut.
Hal itu disampaikan Sule baru-baru ini dalam tayangan Intens Investigasi pada Selasa (8/12/2020).
Dalam tayangan itu, Sule enggan menanggapi saat ditanya perihal harta warisan Lina.
"Itu urusan anak-anak, Teddy yang mempertanggung jawabkan semuanya," ujar Sule seperti dikutip Sosok.ID dari Tribun Wow.
Bukannya ogah mengurusi, Sule hanya tak mau bersinggungan dengan hal itu karena memang harta tersebut bukan urusannya lagi.
Karenanya, ia menyarankan agar bertanya kepada orang yang lebih mengerti soal harta tersebut.
"Karena semuanya aset ada di Teddy semua, yang tahu Teddy sama mamanya almarhum," tambahnya.
Sule juga mengaku sudah lepas tangan soal harta tersebut.
"Tanya sama mamanya almarhum, sama keluarga, kalau semua harta yang sudah saya kasih mulai dari tanah, rumah, dan yang lain-lain saya sudah tidak mau ikut campur, karena harta tuh enggak bisa dibawa mati," serunya dengan nada tinggi.