"Dengan diamnya dia, dia mungkin juga merasa kalau berkata sesuatu malah akan salah dan kalau tidak mengatakan sesuatu akan lebih salah lagi.
Sebaiknya dalam kondisi seperti ini, Rizki harus menghitung setiap tindak tanduknya secara masak-masak dan tidak gegabah," jelas Denny Darko.
Lebih lanjut, Denny Darko menyarankan Rizki DA untuk bertindak tanpa menimbulkan permusuhan.
"Jangan timbulkan permusuhan, berdasarkan kartu ini, Rizki tengah berada di tengah jalan.
Kalau dia salah bicara, dia mulai dari nol lagi, kalau dia benar, ini malah akan jadi momen untuk mendapatkan simpatik masyarakat," pungkas Denny Darko.
(*)